Echin Hadji

Berita Gubernur

Penjagub Ismail; Saya Malu Kalau Temuan BPK

Kota Gorontalo, Kominfotik- Penjabat Gubernur Gorontalo Ismail Pakaya mengaku malu jika temuan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) terhadap kepatuhan belanja daerah terus berulang. Hal itu diungkapkannya saat memberikan arahan pada Entry Meeting Pemeriksaan Kepatuhan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2022-2023 s.d Triwulan III, di Ruang Dulohupa, Kantor Gubernuran, Kamis (2/11/2023). “Saya minta hal-hal yang disampaikan BPK itu […]Selengkapnya

Berita Gubernur

OPD Pemprov Gorontalo Diminta Seriusi Tahapan Pemeriksaan

Kota Gorontalo, Kominfotik- Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada di lingkup Pemerintah Provinsi Gorontalo diminta Penjabat Gubernur Ismail Pakaya untuk menyeriusi tahapan pemeriksaan oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Gorontalo. OPD-OPD ini diharapkan dapat memberikan data-data akurat agar BPK bisa mengetahui kondisi di masing-masing instansi. “Sudah saya sampaikan kepada teman teman OPD untuk serius memberikan […]Selengkapnya

Berita OPD Sekretaris Daerah

Provinsi Goronralo Utus 11 Orang Ikut STQH

    Gorontalo, Kominfotik – Pemerintah Provinsi Gorontalo tahun ini mengutus 11 orang untuk mengikuti Seleksi Tilawatil Quran dan Hadits (STQH) Nasional XXVII Tahun 2023, yang dilaksanakan Provinsi Jambi, Senin, (30/10/2023). Acara pembukaan STQH Nasional tersebut diawali dengan penampilan Kafilah STQH Provinsi se-Indonesia, dilanjutkan dengan pemukulan bedug oleh Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin bersama Wakil […]Selengkapnya

Berita Sekretaris Daerah

Penjabat Sekdaprov Teken Kerja Sama Pembagian Pembiayaan

Kota Gorontalo, Kominfotik – Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Gorontalo Budiyanto Sidiki menandatangani perjanjian kerja sama antara pemerintah daerah provinsi dan pemerintah kabupaten/kota berkaitan dengan pembagian pembiayaan peserta Jaminan Kesehatan Daerah yang terintegrasi dengan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) tahun 2023-2024. Penandatanganan berlangsung di ruang kerja Sekda, Kantor Gubernuran, Kamis, (2/11/2023). Budi menjelaskan perjanjian kerja sama tersebut […]Selengkapnya

Berita Sekretaris Daerah

Wujudkan GSD, Desa Didorong Bangun Mekanisme Pengelolaan

Demi mewujudkan Gorontalo Satu Data (GSD), Penjabat Sekretaris Daerah Budiyanto Sidiki mengajak seluruh pemangku kepentingan untuk mendorong desa membangun mekanisme pengelolaan data yang tepat. Menurutnya, desa merupakan entitas terkecil yang menjadi sumber data pengambilan kebijakan pemerintah. Jika desa sudah mampu mengelola datanya dengan benar, ini mencerminkan sudah terjadi peningkatan pemberdayaan desa dan terwujudnya data yang […]Selengkapnya

Berita Sekretaris Daerah

Ketersediaan Data Berkualitas Jadi Hal Penting dalam

Kota Gorontalo, Kominfotik – Ketersediaan data berkualitas untuk Gorontalo Satu Data (GSD) menjadi hal penting dalam menunjang efektivitas program yang ada di pemerintahan. Hal ini diutarakan Penjabat Sekretaris Daerah Budiyanto Sidiki ketika menjadi narasumber di Sosialisasi GSD yang bertempat di Grand Q Hotel Kota Gorontalo, Kamis (2/11/2023). Beberapa program tersebut meliputi upaya pemerintah dalam mengentas […]Selengkapnya

Berita Gubernur

Penjagub Gorontalo Hadiri Peresmian 10 MPP Baru

Penjabat Gubernur Gorontalo Ismail Pakaya menghadiri peresmian 10 Mal Pelayanan Publik (MPP) di gedung Assebly Hall Hotel Bidakara di Jakarta Selatan, Selasa (31/11/2023). Pada peresmian tersebut, turut diselenggarakan Rapat Koordinasi Percepatan Pembentukan Mal Pelayanan Publik yang dibuka langsung Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Abdullah Azwar. Menpan-RB melalui sambutannya menyampaikan, bahwa MPP […]Selengkapnya

Berita OPD

LPPL Radio Suara RH Raih Reporter III

Gorontalo, Kominfotik  – Lembaga Penyiaran Publik Lokal (LPPL) Radio Suara Rakyat Hulonthalo (SRH) berhasil meraih peringkat III nasional kategori Reporter Terbaik pada anugerah Indonesia Persada (IP) Award tahun 2023. Penghargaan yang diselenggarakan oleh Persatuan Radio TV Publik Daerah Seluruh Indonesia ini, dirangkaikan dengan Musyawarah Kerja Nasional (Mukerta) yang ke lima yang berlangsung di Denpasar, Provinsi […]Selengkapnya

Berita OPD

Layanan Digital Dinilai Permudah Urusan Masyarakat

Kabupaten Gorontalo, Kominfotik – Layanan pemerintah berbasis digital dinilai mempermudah urusan masyarakat dalam pengurusan admistrasi. Hal ini diutarakan oleh Kepala Bidang Pengelolaan Informasi Komunikasi Publik, Zakiya Baserewan, ketika melakukan sosialisasi dan penerapan layanan digital di Desa Biluhu Timur, Kecamatan Batudaa Pantai, Kabupaten Gorontalo, Selasa (31/10/2023). Zakiya menilai, dengan adanya layanan ini, maka masyarakat tidak perlu […]Selengkapnya

Berita Gubernur

Silahturahmi Warga KKIG Palu, Penjagub Bagi Pengalaman

Sulawesi Tengah, Kominfotik  – Penjabat Gubernur Gorontalo Ismail Pakaya didampingi istri Fima Agustina menyempatkan diri bersilaturahmi dengan masyarakat Gorontalo yang tergabung dalam Kerukunan Keluarga Indonesia Gorontalo (KKIG) yang ada di Kota Palu, Sulawesi Tengah, Jumat, (27/10/2023). Ismail mengajak KKIG dan HPMIG Kota Palu duduk dan makan bersama. Dalam kesempatan itu, ia juga membagi cerita sudah […]Selengkapnya