Nelayan Kini Punya Rumah Layak Huni

Gubernur Gorontalo Rusli Habibie saat meresmikan 75 rumah khusus nelayan
Gubernur Gorontalo Rusli Habibie saat meresmikan 75 rumah khusus nelayan

GORONTALO (berita-rh)  – Gubernur Gorontalo Rusli Habibie, telah meresmikan 75 dari 200 rumah khusus nelayan yang dibangun. peresmian dilakukan di Kelurahan Kayubulan, Kabupaten Gorontalo, akhir pekan lalu (5/6).

Sejumlah rumah khusus nelayan tersebut, dibangun di tiga lokasi, yaitu sebanyak 75 unit degan anggaran Rp11 miliar di Kelurahan Kayubulan , Kecamatan Limboto. Kedua, sebanyak 50 unit degan anggaran Rp7,9 miliar di Kelurahan Buhu, Kecamatan Telaya Jaya. Kemudian di desa Tabumela, sebanyak 75 unit degan anggaran Rp10,9 miliar. Perumahan khusus nelayan ini adalah buah kerja keras Rusli Habibie dengan dukungan dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kemen PUPR).

“Dengan rumah khusus ini, saya harap menjadi tempat tinggal yang layak. Rumah bantuan ini saya lihat sangat bagus, berbeda dengan bentuk rumah program Mahyani, jadi tolong di jaga ya, terutama soal kebersihannya,” kata Rusli Habibie, kepada penerima bantuan rumah khusus bagi nelayan di Kelurahan Kayubulan.

Rusli menjelaskan, dia telah menerima laporan dari instansi terkait bahwa masih banyak yang butuh rumah. Karenanya Rusli berjanji akan terus berjuang memperjuangkan nasib rakyat Gorontalo di pusat, khususnya di Kementerian terkait.

“Saya tahu masih banyak yang butuh rumah, tapi akan kita sesuaikan dengan anggaran dari pusat. Agar semuanya merata, saya berjanji terus berjuang agar program rumah khusus nelayan ini ditambah lagi untuk Gorontalo,” jelas Rusli.

Hal senada dikatakan Kadis PU Provinsi Gorontalo Hendri Djuuna, program 200 unit rumah khusus nelayan ini adalah hasil berjuangan Gubernur Rusli Habibie lewat proposal di tahun anggaran 2015 lalu. “Alhamdulillah disetujui PUPR, dan pekerjaanya dimulai tahun 2015 tersebut, dengan proses pekerjaan 150 hari kerja selesai Desember 2015,” kata Hendri.

Sementara itu, bantuan rumah khusus nelayan tersebut memang tidak dilengkapi listrik dan air. Namun demikian, Rusli menambahkan Pemprov akan memasang jaringan listrik disetiap rumah tersebut. Dan dirinya juga  meminta pemerintah Kabupaten ambil bagian.

“Siap pak gubernur, karena Pemprov sudah pasang listrik, maka kami (Pemkab) akan pasang air,” jawab Bupati Kabupaten Gorontalo Nelson Pomaligo, yang juga hadir pada peresmian rumah tersebut. (ronald/b-rh)

 

Bagikan Berita

Facebook
Twitter
Pinterest
WhatsApp

ARSIP BERITA

KATEGORI