Gubernur Minta Pimpinan SKPD Tingkatkan Disiplin Pegawai

Gorontalo – Gubernur Gorontalo Rusli Habibie, meminta kepada pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) untuk dapat meningkatkan kedisiplinan Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan kerja masing-masing.

Rusli Habibie dalam kesempatan apel kerja yang diikuti oleh seluruh ASN dilingkungan Pemerintah Provinsi Gorontalo menjelaskan bahwa, saat ini sudah banyak laporan baik dari internal pemerintah maupun dari masyarakat bahwa ada PNS yang saat jam kerja malah berada diluar kantor, yang tidak jelas kegiatanya.

“saya minta agar tidak ada lagi laporan, ada ASN yang saat jam kerja tidak berada dikantor,” Kata Rusli Habibie.

Ia menambahkan bahwa, ada ASN yang saat apel pagi dia hadir, namun saat istirahat siang, sudah tidak balik kantor lagi, dan nanti saat nanti sudah mendekati jam pulang kantor, baru kelihatan lagi.

“saya minta kepada pimpinan SKPD untuk dapat memperhatikan kedisplinan aparuturnya, terutama pemberlakukan absens sidik jari,”tegas Rusli Habibie.

Ia berharap agar tahun anggaran ini, kepada semua SKPD untuk dapat terus meningkatkan disiplinya terutama, tingkatkan kinerja untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, sebab dengan disiplin semua bisa kita lakukan secara bersama-sama.

Mulai pekan depan pihaknya dan juga wakil Gubernur Idris Rahim akan melakukan kunjungan disetiap SKPD, secara bergantian untuk mengambil alih apel pagi, dan melihat langsung kedisilinan kinerja.

“kita tidak hanya sekedar menyerukan untuk displin tapi nanti ada sistem yang akan kita bangun sehingga kinerja dapat terus meningkat,”ujarnya.

Pihaknya berharap kepada pimpinan SKPD untuk dapat memaksimalkan kedisplinan PNS, karena tidak mungkin baik dirinya maupun wakil Gubernur, setiap hari memantau kedisiplinan ASN.

“jika ada satu SKPD yang disiplinya menurun, serta penilaian kinerjanya dibawah, maka yang bertanggungjawab disitu adalah pimpinan SKPD,”tandasnya.

Bagikan Berita

Facebook
Twitter
Pinterest
WhatsApp

ARSIP BERITA

KATEGORI