Wagub: Jadikan Idul Adha Sebagai Spirit Untuk Meningkatkan Ketakwaan

Wagub Gorontalo Idris Rahim menyerahkan hewan qurban berupa satu ekor sapi limosin ke panitia Masjid Al-Mukhlisin kelurahan Ipilo

 

GORONTALO – Momentum Hari Raya Idul Adha merupakan moment spiritual bagi umat muslim di seluruh dunia untuk melaksanakan haji dan berkurban demi mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Hari Raya Idul Adha tahun ini, Wakil Gubernur Gorontalo, Idris Rahim melaksanakan sholat Idul Adha di Mesjid Baiturrahim, Kota Gorontalo, Jum’at (1/9).

Usai melaksanakan Sholat Idul Adha, Idris berpesan bahwa perayaan Idul Adha 1438 H agar dapat mendorong semangat untuk meningkatkan ketakwaan diri kepada Allah SWT.

“Semoga semangat berkurban yang dicontohkan oleh Nabi Ibrahim dan Ismail AS, dapat menjadikan spirit untuk semua aparatur dan seluruh masyarakat yang ada di Gorontalo” ungkap Idris.

Idris juga berharap agar dalam pelaksanaan Hari Raya Idul Adha kedepan, jumlah hewan ternak yang akan dikurbankan makin bertambah sehingga dapat membantu para warga yang kurang mampu.  “Harapan saya agar tahun ke tahun hewan yang akan dikurbankan ini makin meningkat mengingat masih banyak warga yang harus kita bantu”, himbau Idris.

Setelah melaksanakan sholat dan Do’a Lo Ulipu yang berarti doa untuk kesejahteraan dan keselamatan negeri, wagub melanjutkan kunjungannya ke Masjid Al-Mukhlisin kelurahan Ipilo untuk menyerahkan hewan qurban berupa satu ekor sapi limosin.

Pewarta          : Rian

Foto                : Fahrul/Rian

Editor              : Asriani

Bagikan Berita

Facebook
Twitter
Pinterest
WhatsApp

ARSIP BERITA

KATEGORI