Alat Pasca Panen Untuk Bantu Petani di Gorontalo Kian Lengkap 

Penjagub Hamka Hendra Noer saat menaiki alat combine harvester yang baru di Brigade Alsintan Tibawa, Kabupaten Gorontalo, Rabu (21/12/2022). Alat ini didatangkan oleh pemprov Gorontalo membantu petani di Gorontalo. (Foto – Fikry)

Kabupaten Gorontalo, Kominfotik – Pemerintah Provinsi Gorontalo dalam hal ini Dinas Pertanian, terus melengkapi alat alat pertanian pasca panen untuk membantu produksi masyarakat petani di Gorontalo. Kelengkapan alat pasca panen ini ditinjau langsung oleh Penjabat Gubernur Gorontalo Hamka Hendra Noer didampingi PJ Sekdaprov Syukri Botutihe dan Kepala Dinas Pertanian Mulyadi Mario, di lokasi simpan pinjam Brigade Alsintan, Tibawa, Kabupaten Gorontalo, Rabu (21/12/2022).

Hamka menyebutkan kurang lebih ada 54 alat pasca panen yang berhasil didatangkan oleh Pemprov Gorontalo yang dibeli melalui PT Corin di Jawa Timur di tahun 2022 ini. Alat alat tersebut terdiri dari 34 unit combine harvester, 15 unit trektor roda empat dan lima unit uv dryer (pengeringan). Anggaran yang dikucurkan untuk mendatangkan alat alat tersebut sekitar Rp 50 miliar

“Hari ini kita cek dan ternyata alat alatnya sudah sampai. Kita memang sedang berikhtiar kalau alat – alat ini lengkap, tentu bisa membantu menggairahkan para petani untuk bisa memacu mereka berhasil di bidang pertanian,” kata Hamka

Tak hanya itu, Staf Ahli di Kemenpora RI ini juga menginginkan kedepannya Pemprov Gorontalo akan membeli drone. Drone yang dimaksud adalah sebuah alat terbang yang berfungsi sebagai alat untuk menyiram benih padi. Sehingga para petani tidak perlu melakukan lagi penyiraman secara manual untuk penyemprotan pupuk. Pihaknya juga menginginkan kualitas panen petani Gorontalo semakin bagus, dengan biaya lebih efesien serta penggunaan tenaga kerja yang lebih sedikit.

“Kita ingin melakukan lompatan di bidang pertanian, karena kan Gorontalo itu terkenal dengan lumbung padi sehingga kita ingin membuat petani terus menanam dan produksi kita tercukupi. Kedepan kita berharap menggunakan teknologi yang canggih seperti drone, pasti kita anggarkan,” tambahnya

Semua alat pertanian milik pemprov Gorontalo ini disimpan di lokasi brigade alsintan UPTD dinas pertanian. Semua masyarakat yang tergabung dalam kelompok tani dipersilahkan untuk meminjam alat alat ini. Syaratnya hanya perlu menjaga kebersihan dan keutuhan alat. Tanpa membayar biaya pinjaman

“Kita siapkan untuk seluruh masyarakat petani se kabupaten/kota yang mau pinjam alat ini, silahkan. Kecuali biaya operator dan BBM itu ditanggung masing – masing, selebihnya gratis,” tandasnya.

Pewarta : Echin

 

 

Bagikan Berita

Facebook
Twitter
Pinterest
WhatsApp

ARSIP BERITA

KATEGORI