Forkopimda Gorontalo Matangkan Kesiapan Kunjungan Mendagri

Penjagub Hamka Hamka Hendra Noer saat memimpin rapat Forkopimda persiapan kunjungan kerja Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian ke Gorontalo di Lobby Polda Gorontalo, Selasa (30/8/2022). (Foto: Fadli)

Kabupaten Gorontalo, Kominfotik – Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Gorontalo mematangkan persiapan kunjungan kerja Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian di Gorontalo. Hal tersebut dibahas dalam rapat Forkopimda yang dipimpin oleh Penjabat Gubernur Gorontalo Hamka Hendra Noer, di Lobby Polda Gorontalo, Selasa (30/8/2022).

“Tadi saya diinfo oleh ADC lagi bahwa kedatangan pak Mendagri itu tetap hari Kamis, tapi waktunya yang berubah yang tadinya dari Jakarta siang, info terbaru takeoff nya pagi dan diperkirakan tiba di Gorontalo jam 1 siang,” kata Penjagub Hamka.

Untuk memaksimalkan kunjungan RI-21 itu, Hamka menginstruksikan seluruh penanggungjawab kunjungan segera mempersiapkan segala sesuatu yang berhubungan dengan penyelenggaraan kegiatan.

“Mudah mudahan ikhtiar kita dalam memberikan yang terbaik pada kunjungan mendagri ini bisa menimbulkan kesan yang baik bagi Gorontalo,” harap Hamka.

Mendagri Tito Karnavian dijadwalkan berkunjung ke Gorontalo dalam rangka memberikan pengarahan kepada semua kepala daerah, forkompinda dan pimpinan OPD dilingkungan Pemerintah Provinsi Gorontalo.

Rapat Forkopimda dihadiri oleh Kapolda, Danrem 133 Nani Wartabone, Kajati, Kabinda, Plh Sekdaprov, Bupati Gorontalo Utara, serta Pimpinan OPD terkait.

 

Pewarta: Nova

Bagikan Berita

Facebook
Twitter
Pinterest
WhatsApp

ARSIP BERITA

KATEGORI