KOTA GORONTALO, Kominfotik – Wakil Gubernur Gorontalo H. Idris Rahim menerima kunjungan silaturahmi Ketua Umum Kerukunan Keluarga Indonesia Gorontalo (KKIG) Makassar, Jimmy Uno, bersama Ketua Yayasan KKIG Makassar, H. Syarif Laisa di Gubernuran Gorontalo, Selasa (16/11/2021). Kedatangan kedua tokoh masyarakat Gorontalo di Makassar itu turut didampingi oleh Kepala Penghubung Provinsi Gorontalo Subid Makassar, Moh. Agung Sugiarto.
Jimmy Uno di hadapan Wagub Idris Rahim menyampaikan terima kasih tak terhingga kepada Gubernur dan Wakil Gubernur Gorontalo atas bantuannya dalam mewujidkan harapan warga KKIG Makassar untuk memiliki lahan pekuburan umum. Dijelaskannya, lahan pekuburan yang ada saat ini kapasitasnya sudah terbatas.
“Alhamdulillah harapan tersebut dapat terwujud. Melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Provinsi Gorontalo kami terus berkomunikasi dan berkoordinasi sehingga dalam waktu tidak lama lagi kami akan memiliki lahan pekuburan untuk warga Gorontalo yang ada di Makassar dan sekitarnya,” jelas Jimmy.
Sementara itu Wagub Idris Rahim mengatakan, bantuan lahan pekuburan untuk KKIG Makassar tersebut merupakan komitmen Pemprov Gorontalo untuk membantu masyarakat, termasuk warga Gorontalo yang ada di perantauan. Idris berpesan kepada pengurus KKIG Makassar untuk mengelola dengan baik lahan pekuburan itu agar tidak menimbulkan polemik antara pengurus KKIG dan warga Gorontalo di Makassar.
“Harus ada aturan untuk pemanfaatan lahan pekuburan itu yang disepakati bersama oleh pengurus dan warga KKIG Makassar,” tandas Wagub Gorontalo dua periode itu.
Pewarta : Haris