KPID dan KID Gorontalo Miliki Kantor Sendiri 

 

Lokasi kantor KPID dan KID yang berada di jalan Mh. Thamrin No. 18, Kelurahan Ipilo, Kota Gorontalo. Kantor KPID ini dulunya lokasi kantor radio SRH.

KOTA GORONTALO, Kominfo – Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) dan Komisi Informasi Daerah (KID) Provinsi Gorontalo, telah resmi memiliki kantor sendiri. Kantor KPID dan KID berada di jalan Mh. Thamrin No. 18, Kelurahan Ipilo, Kota Gorontalo.

Penempatan kantor baru ini sangat disyukuri oleh Adrian Thalib selaku Ketua KPID. Adrian menyampaikan rasa terimakasihnya kepada pemerintah Provinsi Gorontalo khususnya kepada Kepala Diskominfo Provinsi Gorontalo Masran Rauf, yang telah membantu KPID dan KID untuk memiliki kantor sendiri.

“Alhamdulillah KPID bisa mempunyai kantor dibawah kepemimpinan bapak kadis Kominfo dan ibu Kabid IKP yang keduanya punya visi dan misi dan kepedulian yang tinggi dalam membangun kemitraan antar lembaga, dan insya allah sinergitas kelembagaan yang dibangun akan mempunyai nilai positif dalam membangun informasi dan komunikasi dengan media menjadi lebih sehat dan bertanggung jawab. Terima kasih saya atas nama lembaga dan seluruh komisioner KPID Gorontalo,” ungkapnya.

Adrian menambahkan dengan keberadaan kantor baru KPID ini, tentu menaruh harapan besar kepada masyarakat/publik agar kiranya menjadi mitra untuk sama-sama mengawasi seluruh lembaga penyiaran terutama media radio dan televisi. Jika dalam pengawasan tersebut ada konten konten atau isi siaran yang tidak sesuai dengan P3SPS, silahkan melaporkan atau mengadukan dengan mendatangi langsung Kantor KPID.

“Untuk itu KPID sebagai mitra pemerintah tentu mengharapkan adanya sistem penyiaran yang baik dengan menjunjung tinggi nilai nilai kearifan lokal di Gorontalo,” tutupnya.

Kantor KPID dan KID ini dulunya merupakan kantor dari Radio Suara Rakyat Hulondhalo (SRH). Namun radio milik pemerintah ini sendiri telah berpindah tempat di Ayula, Bone Bolango Kompleks Perkantoran Provinsi Gorontalo.

Bagikan Berita

Facebook
Twitter
Pinterest
WhatsApp

ARSIP BERITA

KATEGORI