Lomba Jambore PKK Diharapkan Terus Lahirkan PKK Terampil

Wakil Ketua TP. PKK Provinsi Gorontalo Nurindah Rahim (kiri) menyerahkan hadiah kepada salah satu pemenang lomba Jambore PKK tingkat Provinsi Gorontalo tahun 2019, Sabtu, (25/8/2019) di gedung Belle Limbui Kota Gorontalo. (foto : Istimewa)

Kota Gorontalo, Humas – Pengurus PKK Provinsi Gorontalo menggelar lomba Jambore PKK tingkat Provinsi Gorontalo tahun 2019. Kegiatan jambore ini diikuti oleh seluruh pengurus PKK tingkat Kabupaten/Kota, dan dibuka langsung oleh Plh. Sekertaris daerah Provinsi Gorontalo Sukri Botutihe, Sabtu, (25/8/2019) di gedung Belle Limbui Kota Gorontalo.

Dalam kesempatan tersebut Wakil Ketua TP. PKK Provinsi Gorontalo Nurindah Rahim menyampaikan melalui kegiatan jambore PKK sekaligus lomba ini, dapat terus melahirkan PKK yang terampil dan berwawasan luas.

“Sekaligus kami ingin mengapresiasi kader- kader PKK yang selama ini sudah bekerja keras mengabdikan diri sebagai relawan gerakan PKK tanpa pamrih,” kata Nurindah.

Sementara itu Plh Sekdaprov Gorontalo menyampaikan PKK adalah salah satu mitra pemerintah daerah yang aktif untuk terus mendorong percepatan pembangunan lebih baik kedepan, khususnya pada bidang kesejahteraan masyarakat.

“Untuknya saya berharap momentum ini bisa memberikan motivasi dan semangat sehingg kader PKK dapat menjadi kader penggerak pembangunan dan perubahan,” tutur Sukri.

Dalam pelaksanaan jambore kali ini ada beberapa lomba yang dilaksanakan diantaranya lomba yel yel, lomba penyuluhan pola asuh anak dan remaja, lomba penyulusan hatinya PKK, lomba penyuluhan stunting dan lain sebagainya. Untuk pengurus PKK terbaik, juara umum jatuh pada pengurus PKK Kabupaten Pohuwato.

Pewarta : Ecin – Humas

Bagikan Berita

Facebook
Twitter
Pinterest
WhatsApp

ARSIP BERITA

KATEGORI