Kota Gorontalo, Humas – Gubernur Gorontalo Rusli Habibie, resmikan dua unit gedung Ruang Kelas Baru (RKB) di SMA Negeri 2 Gorontalo yang berlokasi di Kelurahan Buladu, Kota Gorontalo, Kamis, (13/12/2018). Pengresmian tersebut ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Gubernur Gorontalo yang disaksikan oleh Kepala Sekolah SMAN 2 Gorontalo, Kepala Dinas Pendidikan, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga Provinsi Gorontalo serta guru – guru dan siswa yang hadir dalam kesempatan tersebut.
Usai meresmikan RKB, Gubernur yang dalam kesempatan tersebut hadir di damping istri Idah Syahidah, dalam sambutannya mengatakan sejak ia menjadi Bupati sampai sekarang telah menjadi Gubernur Gorontalo selama dua periode, kualitas Sumber Daya Manusia adalah yang paling utama yang terus di prioritaskan. Untuknya kenapa setiap tahunnya, alokasi dana dalam hal pendidikan selalu menjadi yang tertinggi dalam penganggaran APBD
“Untuknya kenapa tahun 2019 APBD tertinggi masih ada di Dinas Dikbudpora. Kebetulan juga beberapa hari yang lalu di Jakarta, saya menerima DIPA untuk tahun 2019. Provinsi Gorontalo menerima kurang lebih 6,75 triliyun yang dikucurkan oleh pemerintah pusat dan diserahkan langsung oleh bapak Presiden. Kepada saya beliau berpesan anggaran untuk 2019 fokus utamanya masih pendidikan untuk pengembangan sumber daya manusia,” kata Rusli
Mantan Bupati Gorontalo Utara ini menambahkan, keprihatinan pemerintah dalam sektor pendidikan bukan hanyan isapan janji belaka, akan tetapi disertai dengan bukti. Bantuan RKB, bantuan buku tulis, bantuan pengadaan komputer hingga kenaikan gaji untuk Guru Tidak Tetap (GTT) terus dikucurkan oleh pemerintah guna meningkatkan kualitas SDM yang mempuni
“Bahkan tahun depan saya sudah bahas dengan tim TPAD dengan pak Wagub dan pak Sekda, insya Allah untuk GTT gajinya kembali disesuaikan lagi dengan UMP yang berlaku tahun depan, dalam artian naik lagi. Tetapi tentu saja syaratnya harus bisa meningkatkan kapasitas dan kualitas guru. Termasuk tahun depan, akan lebih banyak bantuan untuk sekolah-sekolah yang kita anggarkan,” tandasnya
Bantuan yang diserahkan Gubernur dalam kesempatan tersebut berupa 2 unit RKB dengan anggaran 413 juta, bantuan revitalisasi sanitasi 84 juta, bantuan buku tulis untuk pendidikan karakter, bantuan computer untuk UNBK khusus untuk Kota Gorontalo total 150 unit dengan anggaran 8,1 miliyar, bantuan untuk siswa bencana palu masing-masing 500 ribu perorang dengan jumlah 27 siswa, serta bantua meubelier degan anggaran 3,5 miliyar.
Selain memberikan bantuan sekaligus meresmikan RKB Gubernur juga turut menyaksikan pameran / Bazar kewirausahaan yang di ampilkan oleh siswa – siswi SMA 2 Kota Gorontalo.
Pewarta : Echin