
Kota Gorontalo, Kominfotik – Gubernur Gorontalo Gusnar Ismail melepas distribusi bantuan pangan beras pemerintah sejumlah 2.325,52 ton dihalaman rumah jabatan Gubernur, Rabu (16/7/2025). Bantuan pangan tersebut menyasar kepada 116.276 keluarga penerima manfaat tersebar di Provinsi Gorontalo.
“Atas nama pemerintah provinsi sudah patutnya bersyukur dan berterima kasih kepada Bapak Presiden Prabowo atas alokasi 2.325 ton beras untuk keluarga rentan di provinsi Gorontalo” Ucap Gusnar.
Adapun alur distribusi dimulai dari titik gudang sampai ke titik bagi oleh transporter. Sebelum dibagikan Bulog sudah mengirimkan undangan kepada penerima bantuan untuk datang ke titik bagi menerima beras bantuan. Setiap penerima nantinya akan menerima 20 kilogram beras yang dibagi dalam dua bulan.
Gubernur Gusnar berharap bantuan ini untuk segera disalurkan mengingat harga beras yang makin naik dan dinanti-natikan oleh masyarakat. Pihaknya bersama bulog dalam waktu dekat akan menggelar operasi pasar untuk memastikan harga beras stabil dan mudah didapat oleh masyarakat.
“Saya barusan dari Kecamatan Wonosari, Paguyaman dan Paguyaman Pantai, informasi baik ini sudah saya sampaikan dan mereka sangat senang dan gembira, para kepala-kepala desa sekarang sedang menunggu dan saya harapkan distribusinya bisa berjalan lancar,” ujarnya.
Pelepasan distribusi bantuan beras tersebut turut dihadiri Kepala Perwakilan Bank BI Gorontalo, Kepala Perum Bulog Cabang Gorontalo, Kepala Seksi Personel Korem 133/Nani Wartabone, Dandim 1304 Gorontalo, dan Kepala Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Gorontalo.
Pewarta: Ryan