
Kabupaten Gorontalo, Kominfotik- Dengan wajah serius Wakil Gubernur Gorontalo Idah Syahidah Rusli Habibie meminta kepada pihak Rumah Sakit Hasri Ainun Habibie (RS HAH) untuk menjelaskan berbagai laporan masyarakat kepada Pemerintah Provinsi Gorontalo.
Idah mengaku kerap mendapat laporan masyarakat terkait pelayanan minus Di RS. Ainun Habibie.
“Saya minta dijelaskan, banyak laporan masyarakat masuk ke hp saya, terutama soal pelayanan masyarakat yang datang berobat di RS. Ainun”. Pintanya.
Sebelum viral video dugaan jual-beli ruangan di RS. Ainun beredar, Idah sudah lebih dulu menerima laporan mahasiswa yang diduga tidak mendapatkan pelayanan maksimal saat datang berobat.
“Laporan mahasiswa yang tidak mendapatkan pelayanan maksimal saat datang berobat sudah saya terima beberapa waktu lalu, masih ditanyakan administrasi dan lain-lain, harusnya pasien yang datang langsung ditindaki, beri penanganan lebih dulu terkait sakit yang diderita, bukan ditanyakan soal administrasi sementara penanganan belakangan”,ketusnya.
Pihak RS. Ainun Habibie melalui Kepala Bidang Pelayanan Medik RS Ainun, dr. Irma Cahyani Ranti pun menyatakan siap melaksanakan apa yang menjadi harapan masyarakat pada umumnya, dan secara khusus kepada Gubernur dan Wakil Gubernur Gorontalo.
“Kami berterima kasih kepada Ibu Wagub atas perhatiannya kepada RS. Ainun Habibie, kedepan nanti kami akan menjalankan keinginan masyarakat berkaitan dengan pelayanan dan cita-cita dari Pak Gubernur dan Ibu Wagub bahwa urusan pelayanan pasien dan urusan kemanusiaan menjadi urusan penting di RS. Ainun Habibie”, tandasnya.
Tim Komunikasi Gubernur