Sekdaprov Dukung Pembentukan Tim Teknis PUG Gorontalo 

Sekretaris Daerah Provinsi Gorontalo, Sofian Ibrahim (tengah) saat memberikan arahan pada kegiatan Rapat Pembentukan Tim Teknis PUG yang berlangsung di Manna Cafee and Bakery, Senin, (3/6/2024). (Foto: Fadil – Kominfotik)

KOTA GORONTALO, Kominfotik – Sekretaris Daerah Provinsi Gorontalo, Sofian Ibrahim, mendukung penuh pembentukan tim teknis Pengarusutamaan Gender (PUG) daerah. Dukungan ini disampaikannya saat memberikan arahan pada kegiatan Rapat Pembentukan Tim Teknis PUG yang berlangsung di Manna Cafee and Bakery, Senin, (3/6/2024).

“Pada kesempatan kali ini, kita membentuk tim teknis, saya kira tim ini yang nantinya dapat menjadi pendamping dalam memperkuat PUG di Gorontalo. Mereka-merekalah yang nantinya dapat menggaet program yang ada di masing-masing OPD,” ujar Sofian.

PUG merupakan salah satu strategi yang dilakukan secara rasional dan sistematis guna mencapai kesetaraan dan keadilan gender dalam aspek kehidupan manusia, tidak terkecuali dalam dunia pemerintahan. Oleh karena itu, hadirnya tim teknis PUG di Gorontalo diharapkan Sekdaprov dapat mengkoordinasikan serta memfasilitasi unsur-unsur pemerintahan untuk membuat program-program strategis yang dapat memperkuat PUG.

“Tim teknis ini nantinya yang saya harap akan memfasilitasi dan mengkoordinasikan, serta mengajak duduk bersama kepada seluruh OPD supaya nanti akan lahir program yang lebih strategis, lebih pas, dan lebih fokus untuk memperkuat PUG kita di Provinsi Gorontalo,” harapnya.

Di tempat yang sama, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P2PA), dr. Yana Yanti Suleman menjelaskan bahwa rapat ini merupakan langkah awal untuk menciptakan tempat kerja yang responsif gender di Gorontalo. Selain itu, penganggaran terkait PUG di masing-masing OPD juga turut dibahas.

“Kita tahu bersama bahwa indeks pembangunan manusia, indeks pemberdayaan gender, kemudian angka kekerasan, perkawinan dalam usia muda, stunting, tingkat partisipasi angkatan kerja perempuan di daerah kita semuanya di bawah rata-rata nasional. Salah satu persoalannya karena penganggaran yang tidak responsif gender, karena kami membentuk tim teknis yang kami harap dapat mengarahkan, mengisi, serta menempatkan anggaran tersebut menjadi responsif gender,” jelasnya.

Terdapat tujuh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Gorontalo masuk dalam tim teknis PUG daerah tersebut. Terdiri atas Dinas P2PA, Bapppeda, Dinas Kesehatan, dan Dinas Pendidikan. Tiga lainnya adalah Dinas Keuangan, Diskominfotik, serta Inspektorat.

 

Pewarta: Sella

Bagikan Berita

Facebook
Twitter
Pinterest
WhatsApp

ARSIP BERITA

KATEGORI