Plt. Asisten III Hadiri Pelantikan Pengurus Koral AUP-STP Jakarta  

Plt. Asisten III Bidang Administrasi Umum Yosef Koton mewakili Sekdaprov Gorontalo saat membuka kegiatan Pengukuhan dan Pelantikan Pengurus Korps Alumni Akademi Usaha Perikanan/Sekolah Tinggi Perikanan (Koral AUP/STP) Jakarta wilayah Gorontalo, periode 2024-2029, Minggu, (2/6/2024).

 

Plt. Asisten III Bidang Administrasi Umum Setda Provinsi Gorontalo Yosef P. Koton, mewakili Sekretaris Daerah, menghadiri kegiatan Pengukuhan dan Pelantikan Pengurus Korps Alumni Akademi Usaha Perikanan/Sekolah Tinggi Perikanan (Koral AUP/STP) Jakarta wilayah Gorontalo, periode 2024-2029. Bertempat di Fox Hotel Grandcity Mall Kota Gorontalo, Minggu, (2/6/2024).

Dalam sambutannya, Yosef memberikan apresiasi kepada panitia Korps Alumni AUP – STP Jakarta-Gorontalo yang telah menyelenggarakan kegiatan tersebut. Ia berharap, para pengurus yang telah dilantik dapat mengadakan berbagai kegiatan yang mendukung Pemprov Gorontalo. Utamanya dalam meningkatkan kesejahteraan hidup masyarakat khususnya dalam bidang perikanan dan kelautan.

“Saya menantang kepada para pengurus yang barusan dilantik agar dapat menyusun program atau kegiatan yang dapat meningkatkan produksi perikanan kita. Saat ini, berdasarkan data berjumlah 132.000 ton naik 10 kali lipat menjadi 1,32 juta ton sama dengan jumlah penduduk Provinsi Gorontalo. Sehingga ini dapat meningkatkan kontribusi sektor perikanan pada PDRB provinsi Gorontalo,” ungkap Yosef.

Lebih lanjut, Yosef mengajak para pengurus untuk bersama-sama mengembangkan Teluk Tomini menjadi pusat perdagangan. Dengan menjadi pusat perdagangan, diharapkan dapat menggerakkan ekonomi masyarakat pesisir.

“Sehingga program prioritas Pemprov dalam mengentaskan kemiskinan, khususnya para nelayan bisa teratasi. Hal tersebut juga dapat mengurangi angka stunting di Provinsi Gorontalo,” lanjutnya.

Kegiatan ini dihadiri Kepala Dinas Perikanan Provinsi Gorontalo yang juga menjabat sebagai Pj. Bupati Gorontalo Utara Silla Botutihe. Dewan Penasehat, pembina, pengurus serta anggota Korps Alumni AUP – STP Jakarta wilayah Gorontalo.

Pewarta : Winda

 

Bagikan Berita

Facebook
Twitter
Pinterest
WhatsApp

ARSIP BERITA

KATEGORI