Kota Gorontalo, Kominfotik – Penjabat Gubernur Ismail Pakaya mendorong para wisudawan Universitas Bina Taruna (UNBITA) Gorontalo untuk terus mengembangkan kemampuan dan menjadi wirausahawan. Hal tersebut disampaikannya pada Rapat Senat Terbuka Luar Biasa dalam rangka wisuda program sarjana dan magister UNBITA, yang berlangsung di Hotel El Madinah, Kota Gorontalo, Sabtu (16/12/2023).
“Bagi para lulusan hari ini yang belum bekerja, disamping kalian sudah ada modal ilmu akademik dan sebagai lulusan universitas, saya juga minta agar terus mengembangkan kemampuan dalam hal ini softskill teman-teman. Karena inilah yang akan terus berubah mengikuti perkembangan zaman,” pesannya
Khusus pada para lulusan yang konsentrasi ilmunya ada pada bidang bisnis, Ismail mendorong agar dapat mengepakkan sayap untuk berwirausaha. Menurutnya, bekal ilmu yang cukup dapat membantu para lulusan dalam membuka usaha bahkan dapat menambah lapangan kerja.
“Teman-teman kalau tidak dapat kerja di sektor-sektor formal, coba saja untuk berwirausaha. Apalagi ada yang lulusan administrasi bisnis ini mereka punya basis keilmuan untuk berwirausaha bahkan bisa membuka lapangan kerja bagi teman-teman atau saudara kita yang belum dapat pekerjaan,” tambahnya.
Staf Ahli Bidang Sosial dan Politik Kemenaker RI itu secara khusus mengucapkan terima kasih kepada orang tua dan keluarga para wisudawan, yang telah memberi dukungan penuh hingga pada tahapan wisuda. Menurutnya, secara tidak langsung dukungan tersebut telah membantu pemerintah provinsi bahkan pemerintah pusat dalam pengembangan dan peningkatan nilai indeks pembangunan manusia.
Tidak lupa ia memberi ucapan terima kasih kepada jajaran civitas akademika UNBITA, yang telah berkontribusi aktif dalam peningkatan kualitas SDM Gorontalo. Ia meminta agar ke depannya UNBITA dapat terus bersama-sama Pemprov dalam mendukung pembangunan daerah.
“Saya terus mendorong UNBITA untuk membuka jurusan-jurusan yang dibutuhkan oleh dunia usaha di Provinsi Gorontalo maupun Nasional. Tidak Hanya UNBITA, tapi universitas lainnya juga saya dorong untuk itu, mari kita berlomba untuk meningkatkan kecerdasan anak bangsa,” tutup Ismail.
Universitas Bina Taruna Gorontalo sendiri sukses melaksanakan wisuda untuk 155 lulusan, terdiri dari S1 Fakultas Ilmu Adminstrasi dan Sosial 100 orang, Fakultas Teknik dan Sains 19 orang serta Pascasarjana 36 orang.
Pewarta :Echin/Sella