Kota Gorontalo, Kominfotik – Penjabat Gubernur Gorontalo Ismail Pakaya perdana menjalani gladi bersih upacara pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia sebagai Inspektur Upacara. Gladi prosesi pengibaran bendera diikuti Penjagub Ismail dengan sangat antusias dan serius.
Dimulai sejak pukul 08.00 WITA, gladi bersih berlangsung di Halaman Rujab Gubernur, Selasa (15/8/2023). Turut diikuti oleh Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Provinsi Gorontalo tahun 2023, unsur TNI, Polri, Basarnas, dan Aparatur Sipil Negara.
Selain prosesi pengibaran bendera, gladi untuk penurunan bendera juga turut dilaksanakan pada pukul 10.00 WITA. Secara keseluruhan, pelaksanaan latihan pengibaran dan penurunan bendera berjalan aman dan lancar.
Sejauh ini, persiapan menjelang hari H pelaksanaan upacara HUT ke-78 juga nampak sudah matang, baik dari persiapan peserta maupun lokasi pelaksanaan. Panggung utama dan dekorasi di Halaman Rujab Gubernur juga sudah ditata.
Meskipun demikian, terdapat beberapa catatan Penjagub Ismail yang disampaikan oleh Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Busroni sebagai perwira upacara. Diantaranya penambahan sound sistem pada tribun utama dan melodi korsik, posisi pasukan upacara yang terlalu berjauhan, dan posisi pasukan 17 Pakibraka yang berada di sebelah kiri tiang bendera dengan posisi kurang sejajar antara deret satu dan deret kedua.
“Silahkan nanti para pelatih dan purna diingatkan kembali pasukan 17,” kata Busroni.
Dengan sigap, baik panitia, pelatih, dan komando pasukan upacara segera menindaklanjuti catatan tersebut usai gladi pengibaran dilaksanakan. Sehingga pada prosesi penurunan bendera, gladi berjalan sempurna tanpa dikoreksi lagi.
Pewarta : Mila
Editor : Isam