BPKP Gorontalo Serahkan Laporan Hasil Pengawasan Semester II 2021

Wagub Gorontalo H. Idris Rahim (tengah) menerima kunjungan Kepala BPKP Provinsi Gorontalo Raden Murwantara di ruang kerja Wagub di Gubernuran Gorontalo, Kamis (10/2/2022). (Foto : Gusti)

KOTA GORONTALO, Kominfotik – Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Gorontalo menyerahkan Laporan Hasil Pengawasan Semester II 2021 kepada Pemerintah Provinsi Gorontalo. Laporan Hasil Pengawasan diserahkan oleh Kepala BPKP Provinsi Gorontalo, Raden Murwantara, kepada Wakil Gubernur Gorontalo H. Idris Rahim di ruang kerja Wagub di Gubernuran Gorontalo, Kamis (10/2/2022).

Raden Murwantara menjelaskan, pengawasan yang dilaksanakan oleh BPKP pada Semester II 2021 antara lain meliputi perlindungan sosial, ketahanan pangan, kemiskinan, serta keuangan daerah. Kepala BPKP Provinsi Gorontalo menuturkan, pengawasan tersebut merupakan komitmen pihaknya untuk terus mengawal pelaksanaan program pembangunan dan pengelolaan keuangan daerah.

“Intinya BPKP Gorontalo akan terus memberikan pengawalan terhadap program pembangunan. Kalau dulu kita hanya fokus pada keuangan daerah, sekarang juga fokus pada program pembangunan untuk mendorong peningkatan kesejahteraan masyarakat Gorontalo,” jelas Raden.

Secara keseluruhan dalam Laporan Hasil Pengawasan itu BPKP menekankan pada beberapa hal, seperti perencanaan anggaran, pelaksanaan program pada sektor unggulan di bidang pertanian dan perikanan. Raden berharap dengan Laporan Hasil Pengawasan tersebut program-program pembangunan yang dirancang oleh Pemprov Gorontalo semakin efektif sehingga bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Banyak masukan yang kami sampaikan dan banyak juga masukan dari pak Wagub untuk pelaksanaan pengawasan program pembangunan ke depan,” tandas Raden Murwantara.

Pewarta : Haris

Bagikan Berita

Facebook
Twitter
Pinterest
WhatsApp

ARSIP BERITA

KATEGORI