Kota Gorontalo, Kominfotik – Puncak peringatan Hari Ikan Nasional (Harkannas) se Indonesia di laksanakan hari ini, Kamis (25/11/2021), secara daring dan luring dari Kantor Pusat KKP, di Jakarta. Forum Peningkatan Konsumsi Ikan (Forikan) Provinsi Gorontalo yang diketuai Idah Syahidah mengikuti kegiatan tersebut dari Aula Rujab Gubernur Gorontalo.
Dalam kesempatan itu diumumkan Provinsi Gorontalo sebagai salah satu provinsi dari 12 provinsi yang berhasil mendapatkan penghargaan forum komunikasi peningkatan makan ikan nasional. Di mana Gorontalo berada di urutan ke enam, dari 12 provinsi yang mendapatkan penghargaan tersebut.
“Tentu ini menjadi satu kebanggaan untuk kami di daerah. Ini menjadi penyemangat kami untuk lebih giat, kerjanya lebih dimaksimalkan lagi dalam hal mensosialisasikan gemar makan ikan. Harapan terbesar di sini tentu saja kita ingin menekan angka stunting. Karena salah satu indikator daripada penyebab stunting ini adalah kurang makanan bergizi protein hewani,” ungkap Idah
Hal senada juga disampaikan Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Gorontalo Sila Botutihe. Sila menjabarkan sejauh ini program pemerintah provinsi gorontalo dalam hal membantu masyarakat sampai kepelosok untuk mengkonsumsi ikan terus dilaksanakan. Hal ini sejalan dengan komitmen gubernur dan wakil gubernur gorontalo.
“Gorontalo merupakan provinsi yang konsumsi ikannya melebihi target konsumsi ikan nasional. Kita sudah mencapai 63,44 Kg per kapita per tahun. Hal ini sejalan dengan program milik pak gubernur dan pak wagub. Kita beri motor bercoolbox untuk mempermudah penjual ikan hingga kepelosok. Bantuan ikan untuk masyarakat kurang mampu, untuk ibu hamil, lansia dan panti asuhan. Tidak heran kita bisa mendapatkan penghargaan hari ini,” tuturnya.
Puncak Peringatan Hari Ikan Nasional ke-8 Tahun 2021 yang dilaksanakan secara luring dan daring ini, di buka langsung oleh Menteri Kelautan dan Perikanan RI Sakti Wahyu Trenggono. Sementara sambutan Presiden disampaikan oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman RI.
Kegiatan di tingkat Provinsi Gorontalo sendiri menghadirkan banyak olahan makanan dari ikan. Seperti perkedel nike, ilepao nike, bubara bakar iloni, ikan mas goreng, ikan nila bakar rica, tumis tuna dan ikan tuna fufu santan. Ada pula ikan cakalang fufu garo rica, sambal ikan, kuah asam ikan batu, otak – otak nike, sambal sagela dan lain sebagainya.
Pewarta : Echin