Covid-19 Melandai, Geliat Sosial Diminta Tetap Patuh Prokes

Gubernur Gorontalo Rusli Habibie saat menemui komunitas motor yang sedang nongkrong di Lapangan Taruna Remaja Kota Gorontalo, Minggu (31/10/2021). Gubernur dua periode ini berpesan semua boleh melakukan aktifitas asal tetap patuh terhadap protokol kesehatan.  (Foto – Salman) 

Kota Gorontalo, Kominfotik – Kasus covid-19 di Provinsi Gorontalo yang melandai diminta tidak membuat warga terlena. Geliat sosial kemasyarakat diimbau tetap patuh terhadap protokol kesehata. Hal tersebut disampaikan Gubernur Gorontalo Rusli Habibie saat menemui komunitas motor yang sedang nongkrong di Lapangan Taruna Remaja Kota Gorontalo, Minggu (31/10/2021).

Covid-19 di Provinsi Gorontalo beberapa pekan terakhir dilaporkan melandai. Dari enam kabupaten, lima zona kuning dan satu zona hijau dengan total kasus positif covid-19 35 orang.

“Sekarang sudah diperbolehkan untuk ngumpul ngumpul tapi catatannya harus sudah divaksin. Berikutnya tetap prokes ya, jangan lepas masker itu yang utama,” pesan Rusli.

Kepada komunitas otomotif, Rusli juga berpesan agar menjadi contoh berkendara yang patuh lalu lintas. Hobi motor harus bisa disalurkan dengan cara yang positif.

“Buktikan kalau kalian itu taat aturan. Jangan ugal ugalan di jalan, pakai helm jadikan keselamatan berkendara sebagai prioritas,” pintanya.

Pada kesempatan itu, Rusli berencana menggandeng komunitas otomotif untuk menghidupkan kembali geliat pariwisata daerah. Ia berharap ada momen komunitas berkunjung ke spot spot wisata sebagai wujud promosi dan kesiapan menyambut wisatawan pasca pandemi.

Pewarta : Isam

 

Bagikan Berita

Facebook
Twitter
Pinterest
WhatsApp

ARSIP BERITA

KATEGORI