Bone Bolango, Kominfo – Gubernur Gorontalo Rusli Habibie bersama Pengurus daerah (Pengda) Indonesian Offroad Federation (IOF) Gorontalo, memanfaatkan libur akhir pekan dengan offroad bareng di seputaran Sungai Bolango, Kecamatan Tapa, Kabupaten Bone Bolango, Minggu (29/8/2021).
SCS 1 sungai Bulango melatih ketangkasan offroader untuk melewati gundukan tanah, pasir dan kubangan lumpur. Rusli yang juga ketua IOF Gorontalo memilih mengendarai mobil Jeep Canvas bermesin Prado 4200CC pribadinya. Ditemani putranya Zainal Habibie yang bertindak sebagai navigator, Rusli terlihat santai namun tetap waspada di awal laga.
Memasuki SCS 2 kubangan lumpur, para offroader mulai terlihat kesusahan. Banyak mobil yang harus di evakuasi karena terperosok dan dibuat tidak berkutik, termasuk mobil milik ketua IOF Gorontalo. Mobilnya harus ditarik dengan mobil lain. Setiap peserta dituntut lebih lihai memainkan gas dan pedal mobil, agar lolos dari laga SCS 2.
Butuh waktu sekitar tiga jam bagi semua offroader untuk menyelesaikan satu SCS tersebut. Mobil peserta harus mengantre menunggu mobil yang terjerembab ditarik dan melanjutkan permainan. Suasana keakraban dan saling tolong menolong antar sesama offroader nampak siang itu.
Seperti yang dikatakan Rusli di latihan – latihan sebelumnya, seluruh peserta offroad sebelum memulai latihan wajib di swab antigen. Jika ada yang positif maka tidak bisa mengikuti jalannya latihan. Protokol kesehatan juga diterapkan yakni terus memakai masker dan tetap menjaga jarak. Latihan offroad ini juga dianggap sebagai salah satu olahraga untuk menaikkan imun tubuh.