Makassar, Kominfo – Pemerintah Provinsi Gorontalo tengah menyiapkan lokasi pemakaman umum bagi warga Kerukunan Keluarga Indonesia Gorontalo (KKIG) di Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan, Rabu (19/5/2021).
Kepastian itu diperoleh saat Sekretaris Daerah Provinsi Gorontalo Darda Daraba didampingi Kasubid Penghubung Gorontalo di Makassar Mohamad Agung Sugiarto meninjau bakal lokasi pemakaman umum di Kelurahan Pacellekang, Kecamatan Patallassang, Kabupaten Gowa.
Ketua KKIG Jimmy R Uno yang ikut hadir pada kunjungan tersebut menyampaikan bahwa TPU ini sangat berarti dan dibutuhkan oleh warga Gorontalo rantau khususnya yang bermukim di Makassar, Gowa dan sekitarnya yang berjumlah sekitar 10.000 KK. Sementara kapasitas TPU yang berada di Samata Gowa sudah terisi 80%.
Menanggapi hal tersebut Sekda Darda mengatakan kunjungannya hari ini akan dilanjutkan oleh tim dari Provinsi Gorontalo bersama Appraisal. Kemudian hasil dari kunjungan itu akan dilaporkan ke gubernur untuk segera ditindaklanjuti.
“Bagaimanapun warga Gorontalo rantau yg bermukim disini tetap akan mendapat perhatian dari Pemerintah Provinsi Gorontalo,” pungkas Darda.
Selain meninjau lokasi untuk melihat kelayakan RTRW, Darda juga bertemu langsung dengan pemilik lahan di wilayah tersebut.
Pewarta: Badan Penghubung / Nova
Editor: Isam