Dapur Umum Mobile Sambangi Desa Tilote

Gubernur Gorontalo Rusli Habibie mengemudikan bentor yang ditumpangi oleh ketua TP.PKK Provinsi Gorontalo Idah Syahidah Rusli Habibie untuk membagikan makanan siap saji bagi KPM dan anak panti asuhan di Desa Tilote, Kecamatan Tilango, Kabupaten Gorontalo, Kamis (16/04/2020). Foto : Salman – Humas

KAB. GORONTALO, Humas – Setelah Kelurahan Kayubulan, kini giliran Desa Tilote, Kecamatan Tilango, Kabupaten Gorontalo yang disambangi dapur umum mobile milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) Gorontalo. Sebanyak 300 paket makanan kotak dibagikan oleh Gubernur Gorontalo Rusli Habibie di dampingi istri Idah Syahidah Rusli Habibie.

Untuk menuju ke rumah-rumah warga, Gubernur Rusli memilih mengemudikan bentor. Sementra istrinya Idah duduk dibangku penumpang sambil membagikan makanan kepada warga yang dijumpainya di pinggir jalan.

“Dapur umum ini akan kami masifkan. Insya Allah masyarakat terbantu,” jelas Rusli.

Makanan kotak dibagikan bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dan anak-anak panti asuhan Amal Sholeh. Dapur umum mobile akan dioperasikan di delapan titik. Untuk tahap pertama menyasar masyarakat yang ada di Kabupaten Gorontalo.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada TNI Polri yang telah membantu pemprov dalam rangka membuat dapur umum. Dapur umum hari ini saya peruntukkan bagi masyarakat pesisir danau, karena mereka lagi sulit terdampak virus Corona,” lanjut Rusli.

Selain membagikan paket makanan kotak, Idah Syahidah yang merupakan anggota Komisi VIII DPR RI juga membagikan masker kain bagi masyarakat yang dijumpainya. Masker kain itu merupakan buatan penjahit lokal yang diberdayakan oleh istri Gubernur Gorontalo tersebut.

Pewarta : Gina/Haris/Ani

Editor : Isam

Bagikan Berita

Facebook
Twitter
Pinterest
WhatsApp

ARSIP BERITA

KATEGORI