KABUPATEN GORONTALO, Humas – Sebanyak 100 ibu rumah tangga menerima bantuan benih cabai rawit dari Dinas Pangan Provinsi Gorontalo. Bantuan benih diserahkan oleh Deputi Gubernur Bank Indonesia Erwin Rijanto bersama Wakil Gubernur Gorontalo H. Idris Rahim di sela-sela peresmian green house UMKM cabai rawit Kelompok Hasrat di Desa Dumati, Kecamatan Telaga Biru, Kabupaten Gorontalo, Kamis (26/9/2019).
“Pemprov Gorontalo bersinergi dengan Kantor Perwakilan BI Gorontalo mendorong program ekonomi kerakyatan melalui sektor pertanian karena mayoritas penduduk kita adalah petani. Artinya, jika kita sentuh pertanian, pasti rakyat Gorontalo akan sejahtera,” kata Wagub Idris Rahim.
Sementara itu Kepala Dinas Pangan Provinsi Gorontalo, Sutrisno menjelaskan, bantuan benih cabai rawit disalurkan melalui Kelompok Rumah Pangan Lestari (KRPL) untuk pemberdayaan kelompok wanita tani melalui program Bunda Cinta Babe atau Ibu Rumah Tangga Cinta Budidaya Ayam dan Cabai. Ke depan kata Sutrisno, pihaknya akan mensinergikan program KRPL dengan program sosial Kantor Perwakilan BI Gorontalo dalam mewujudkan ketahanan dan kemandirian pangan, serta pengendalian inflasi di Provinsi Gorontalo.
“Melalui program ini kita ajak para ibu rumah tangga memanfaatkan pekarangan rumahnya untuk pemenuhan pangan dan gizi keluarga, sekaligus untuk menambah penghasilan keluarga. Para ibu rumah tangga tidak perlu lagi mengeluarkan uang untuk ke pasar membeli cabai, cukup dipetik di halaman rumah,” jelas Sutrisno.
Lebih lanjut Kepala Bidang Konsumsi dan Keamanan Pangan Dinas Pangan Provinsi Gorontalo, Zakiya Moh Baserewan menuturkan, pada tahun 2019 ini Dinas Pangan Provinsi Gorontalo menyalurkan bantuan cabai rawit, tomat, bawang, sayuran, dan buah kepada 75 KRPL yang tersebar di seluruh wilayah Provinsi Gorontalo.
“Setiap kelompok wanita tani yang anggotanya berjumlah 30 orang, masing-masing kita beri 10 polibag benih cabai rawit, tomat, bawang, sayuran, dan buah. Budidaya tanaman hortikultura ini dengan memanfaatkan lahan pekarangan rumah,” tandas Zakiya.
Pewarta : Haris