Wagub Instruksikan Penajaman Program Pada RKPD Tahun 2019

Suasana rapat pimpinan penajaman RKPD Tahun 2019 di ruang Huyula kantor Gubernur Gorontalo, Selasa (24/4)

GORONTALO – Wakil Gubernur Gorontalo H. Idris Rahim menginstruksikan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk melakukan penajaman program kegiatan yang dituangkan dalam Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2019. Hal ini ditegaskannya saat memimpin rapat pimpinan OPD di ruang Huyula kantor Gubernur Gorontalo, Selasa (24/4).

“Pimpinan OPD harus melakukan penajaman dan menyusun skala prioritas program. Penyusunan RKPD dan Renja harus berdasarkan prinsip money follow program,” tegas Idris.

Prinsip money follow program mengandung arti bahwa anggaran pemerintah difokuskan pada program prioritas daerah yang tertuang dalam RPJMD 2017-2022 dengan visi mewujudkan masyarakat Gorontalo yang maju, unggul, dan sejahtera, melalui 8 program unggulan.

“Artinya, dengan anggaran yang ada kita harus mampu meningkatkan pertumbuhan ekonomi, menurunkan angka kemiskinan, dan mampu meningkatkan pendapatan masyarakat,” ujar Wagub.

Mantan Sekda Provinsi Gorontalo ini juga mengutarakan, usulan program OPD harus berdasarkan rasionalisasi dan benar-benar merupakan program yang bermanfaat bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat. Selain itu, program yang diusulkan juga harus berdasarkan data yang valid dan akurat.

“Sejauh ini usulan dari masing-masing OPD mencapai Rp1 triliun lebih, sedangkan kemampuan fiscal kita hanya Rp833 miliar, berarti ada selisih Rp242 miliar. Oleh karenanya harus ada penajaman dan skala prioritas program,” jelas Wagub Idris Rahim.

Sementara itu Kepala Bappeda Provinsi Gorontalo, Budianto Sidiki menjelaskan, rancangan RKPD yang akan ditetapkan tahun ini adalah cikal bakal Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS). Budi menuturkan, tahun-tahun sebelumnya, penajaman dilakukan setelah penetapan RKPD bahkan setelah penetapan KUA-PPAS.

“Rancangan akhir RKPD yang ditetapkan oleh Gubernur nanti itu sebenarnya sudah berisi rancangan APBD, hanya tinggal nanti menyesuaikan dengan program kegiatan yang belum terakomodir seandainya terjadi penambahan dana alokasi umum,” pungkas Budi.

Pewarta/Editor : Haris
Foto : Fikri

Bagikan Berita

Facebook
Twitter
Pinterest
WhatsApp

ARSIP BERITA

KATEGORI