Wagub Gorontalo Silaturrahim Imlek ke Warga Tionghoa

Wagub Gorontalo H. Idris Rahim (kiri) didampingi isteri, bersilaturrahim dengan warga keturunan Tionghoa dalam rangka perayaan Imlek di Vihara Budha Dharma Kota Gorontalo, Jumat (16/2)

GORONTALO – Wakil Gubernur Gorontalo H. Idris Rahim memberi ucapan selamat kepada warga Tionghoa di Provinsi Gorontalo yang memperingati Hari Raya Imlek atau Tahun Baru Cina 2569. Ucapan selamat ini disampaikannya saat bersilaturrahim dengan warga Tionghoa di Vihara Budha Dharma, Kota Gorontalo, Jumat (16/2) malam.

“Atas nama pribadi, keluarga, pemerintah dan seluruh masyarakat Provinsi Gorontalo, saya ucapkan selamat tahun baru Imlek. Semoga di tahun ini kita semua mendapatkan berkah dari Tuhan Yang Maha Esa,” kata Wagub Idris Rahim yang turut didampingi isteri, Hj. Nurinda Rahim.

Idris mengatakan, perayaan tahun baru Imlek di Provinsi Gorontalo dari tahun ke tahun selalu berlangsung dengan penuh suka cita, aman, dan tertib. Menurutnya hal ini menunjukkan sikap toleransi masyarakat Provinsi Gorontalo yang sangat tinggi, saling menghargai, menghormati, dan memberi kebebasan kepada seluruh umat beragama untuk beribadah sesuai dengan keyakinannya.

“Masyarakat kita memiliki sikap toleransi, saling menghargai dan menghormati yang begitu tinggi. Ini menunjukkan kebhinekaan di daerah ini tumbuh dan selalu terpelihara,” ujar Idris.

Idris menambahkan, Pemerintah Provinsi Gorontalo pada periode kedua Gubernur Rusli Habibie dan Wagub Idris Rahim, mengangkat delapan program unggulan dimana salah satunya adalah agama dan budaya yang lebih semarak. Melalui program ini lanjutnya, pemerintah akan lebih menyemarakkan kegiatan keagamaan dan budaya dalam rangka membangun masyarakat yang lebih berkarakter dan tidak mudah terpengaruh oleh budaya asing yang tidak sesuai dengan budaya masyarakat Gorontalo.

“Mari kita jaga kerukunan dan kebersamaan, sehingga pembangunan lancar dan kesejahteraan masyarakat meningkat. Apalagi berdasarkan kepercayaan warga Tionghoa tahun ini adalah tahun anjing tanah, dimana sektor pertanian akan memperoleh keberuntungan,” pungkas Idris Rahim yang mengakhiri rangkaian silaturrahim Imlek di kediaman Henk Sampow, pembina yayasan Klenteng Hong Sang Bio Gorontalo.

Pewarta/Editor : Haris
Foto : Haris

Bagikan Berita

Facebook
Twitter
Pinterest
WhatsApp

ARSIP BERITA

KATEGORI