Sekretaris Daerah Provinsi Gorontalo Winarni Monoarfa menjadi satu-satunya Pejabat Pimpinan Tinggi (PPT) Madya Teladan yang berasal dari daerah. Winarni bersaing dengan delapan PPT lain yang berasal dari kementrian dan lembaga dalam TOP 9 PPT Madya Teladan Tahun 2017. Acara penganugerahaan sendiri berlangsung di Jakarta, Kamis (28/12).
“Selamat buat ibu Winarni. Beliau ini adalah seorang pekerja keras. Saya dapat laporan bahwa beliau satu satunya pejabat daerah yang mendapatkan penghargaan Pejabat Pimpinan Tinggi teladan. Sekali lagi selamat,” ucap Menteri PAN-RB Asman Abnur usai acara.
Kemenpan-RB memilih pejabat teladan berdasarkan 14 nominator melalui seleksi terbuka. Mereka telah bertugas minimal tiga tahun dan menduduki jabatan tersebut. Setiap instansi hanya diwakili oleh satu orang.
Ada beberapa seleksi yang harus dilalui oleh para nominator. Di antaranya seleksi administrasi, menulis makalah tentang tugas pokok dan fungsi, ujian tertulis dan wawancara. Jurinya pun tidaklah sembarang orang. Ada nama Guru Besar Administrasi Publik UGM Prof. Dr. Miftah Toha, MPA, mantan Menteri PANRB Azwar Abubakar serta anggota Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) Tasdik Kinanto.
Dihubungi terpisah, Winarni mengaku bersyukur dan bangga atas capaian ini. Menurutnya, prestasi tersebut tidak diraihnya sendiri, melainkan berkat kerja keras dan kerja bersama semua aparatur di lingkungan pemerintah Provinsi Gorontalo.
“Penghargaan ini untuk Gorontalo tercinta. Untuk bapak Gubernur Gorontalo Rusli Habibie, bapak Wakil Gubernur Idris Rahim yang terus mendukung kerja-kerja kami di daerah. Semoga penghargaan ini bisa lebih memotivasi kami bekerja lebih giat lagi,” terang profesor peraih penghargaan Bintang Seroja dari Lemhanas RI itu.
Berikut nama-nama TOP 9 Madya Teladan Tahun 2017 versi Kemenpan-RB:
- Marwanto – Dirjen Perbendaharaan Negara, Kementrian Keuangan
- Winarni Monoarfa – Sekretaris Daerah Provinsi Gorontalo
- Sugihardjo – Sekretaris Jenderal Kementrian Perhubungan
- Dwi Wahyu Atmaji – Sekretaris Kementrian PANRB
- Bambang Rantam Sariwanto – Sekretaris Jenderal Kemenkumham
- Untung Suseno Sutejo – Sekretaris Jenderal Kementrian Kesehatan
- Bambang Hendroyono – Sekretaris Jenderal Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan
- Bondan Tiara Sofyan – Staf Ahli bidang Ekonomi Kementrian Pertahanan
- Arif Rahman Hakim – Sekretaris Jenderal Komisi Pemilihan Umum
Pewarta/editor : Isam
Foto : Istimewa