Bantuan perikanan yang disalurkan oleh Pemerintah Provinsi Gorontalo melalui Dinas Perikanan dan Kelautan mulai dirasakan oleh para nelayan penerima manfaat. Seperti Yudin Noe ini misalnya. Warga Desa Bolihutuo, Kecamatan Botumoito, Kabupaten Boalemo.
Baru sekitar sebulan lebih Yudin bersama Kelompok Nelayan Maju memanfaatkan perahu fiber kapasitas 5 Gros Ton (GT) yang diberikan oleh pemprov. Perahu tersebut juga dilengkapi dengan mesin tempel 15 PK yang membuat jarak tempuh penangkapan ikan semakin jauh.
Selain Yudin, ada 3 unit lain bantuan serupa diberikan bagi nelayan di Kecamatan Bolihutuo. Sementara untuk kapal 3 GT ada lima buah yang tersebar 4 unit di Desa Tapadaa dan 1 unit di Desa Tutulo.
Gubernur Gorontalo Rusli Habibie secara kebetulan bertemu dengan Yudin yang kala itu bersandar di sekitar vila pribadi Rusli Habibie di Pantai Bolihutuo, Sabtu (2/12). Terjadilah pembicaraan ringan antara Yudin dan gubernurnya itu.
“Alhamdulillah pak gub, sekarang tangkapan tidak saja banyak tapi juga ikannya besar-besar. Sekali melaut berton-ton ikan bisa kami bawa pulang”, cerita Yudin ketika ditanya soal hasil lautnya.
Gubernur tersenyum mendengar penjelasan Yudin. Ia berharap bantuan yang diberikan bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk mengais rejeki. Hal terpenting yang harus dilakukan yakni menjaga dan merawat setiap bantuan yang diberikan.
“Sebab bantuan seperti ini tidak setiap tahun diberikan dan tidak semua orang bisa menerima. Sekarang kami lebih selektif, hanya warga miskin yang terdata di TNP2K (Tim Nasional Percepatan Penanggulangan Kemiskinan) yang berhak diberi bantuan”, terang Rusli.
Rusli Habibie yang saat itu sedang menghabiskan libur bersama keluarga, tidak lupa membeli ikan hasil tangkapan Yudin. Tanpa banyak tawar menawar harga, dengan sekejap uang dan ikan segera berpindah tangan.
Pewarta/editor : Isam
Foto : Salman