HGI Dorong Pertumbuhan Ekonomi Gorontalo

Kepala Badan POM Penny K. Lukito (kedua kiri) bersama Wagub Gorontalo H. Idris Rahim (kedua kanan), didampingi Presiden Direktur PT. HGI Riyanto (kiri), menekan tombol peresmian pabrik HGI, Rabu (22/11)

GORONTALO – Pertumbuhan ekonomi satu daerah sangat ditentukan oleh berkembangnya sektor industri. Menyadari akan hal itu, maka Pemerintah Provinsi Gorontalo terus berupaya untuk menarik masuknya investasi di sektor industri. Hal tersebut disampaikan Wakil Gubernur Gorontalo H. Idris Rahim pada peresmian pabrik PT. Harvest Gorontalo Indonesia (HGI) di desa Pilohayanga Kabupaten Gorontalo, Rabu (22/11).

“Jika industri berkembang, maka daerah akan maju dan rakyatnya sejahtera. Oleh karena itu Pemerintah Provinsi Gorontalo terus melakukan langkah-langkah strategis untuk bisa menarik investasi masuk ke daerah ini,” kata Idris.

Wagub juga mengungkapkan apresiasinya kepada manajemen HGI yang telah memanfaatkan sumber daya manusia Provinsi Gorontalo untuk bekerja di perusahaan yang menghasilkan produk kesehatan herbal.

“Saya apresiasi kepada Presiden Direktur PT. HGI yang telah mempekerjakan 99 persen tenaga kerja Gorontalo di perusahaan ini,” ungkapnya.

Idris berharap, kehadiran HGI dapat memberi dampak pada pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Provinsi Gorontalo, serta membawa nama Gorontalo ke dunia industri di bidang farmasi.

“Perusahaan ini memasukkan Gorontalo dalam nama perusahaannya, semoga Gorontalo akan semakin dikenal hingga ke mancanegara. Saya berharap HGI akan terus berkelanjutan dan produk-produknya semakin bermutu dan berkualtias,” ujar Idris.

Sementara itu Kepala Badan POM, Penny K. Lukito, menyambut positif diresmikannya perusahaan yang memproduksi obat herbal tersebut. Menurutnya, dalam upaya percepatan pengembangan industri farmasi di Indonesia, salah satu yang didorong oleh Badan POM adalah pengembangan obat-obat berbahan alam atau herbal.

“Ini sangat cocok dengan yang dikembangkan HGI. Kami mendukung sepenuhnya, dan berharap produk HGI dapat mengurangi ketergantungan kita pada obat berbahan kimia yang bahan bakunya masih diimport. Saya berharap HGI segera berproduksi agar bisa memenuhi kebutuhan dalam negeri dan untuk ekspor,” pungkas Penny.

Pewarta/Editor : Haris
Foto : Haris

Bagikan Berita

Facebook
Twitter
Pinterest
WhatsApp

ARSIP BERITA

KATEGORI