Wagub Kembali Perjuangkan Embarkasi Penuh Gorontalo

GORONTALO – Kunjungan kerja Menteri Agama RI Lukman Hakim Syaifudin ke Provinsi Gorontalo, Kamis (12/10), dalam rangka meresmikan gedung asrama haji Provinsi Gorontalo serta gedung balai nikah dan manasik haji, dimanfaatkan oleh Wakil Gubernur Gorontalo H. Idris Rahim untuk kembali memperjuangkan embarkasi haji penuh Provinsi Gorontalo.

“Pemerintah dan seluruh masyarakat Provinsi Gorontalo memiliki keinginan yang besar terwujudnya embarkasi haji penuh di Provinsi Gorontalo. Oleh karena itu pada kunker Menteri Agama ke daerah ini, saya kembali mengungkapkan impian besar kita tersebut,” kata Wagub Idris Rahim.

Lebih lanjut kata Idris, dengan diresmikannya asrama haji yang baru dengan fasilitas yang lebih baik dan mampu menampung calon jamaah haji yang lebih banyak, akan menjadi salah satu faktor yang mendukung terwujudnya embarkasi haji penuh Provinsi Gorontalo. Asrama haji yang diresmikan oleh Menteri Agama, memiliki kapasitas 120 kamar dengan desain dan fasilitas yang dibuat menyerupai hotel tempat tinggal jamaah di tanah suci.

“Asrama haji Gorontalo yang diresmikan oleh Menteri Agama, setara dengan hotel berbintang tiga. Dengan fasilitas yang lebih modern, kita berharap pelayanan kepada jamaah lebih maksimal, dan sekaligus ini juga menjadi salah satu faktor pendukung terwujudnya embarkasi penuh di Gorontalo,” ujar Idris.

Terkait dengan keinginan pemerintah dan masyarakat Gorontalo itu, Lukman Hakim mengatakan, untuk menjadi embarkasi penuh banyak hal yang perlu dipersiapkan. Menteri Agama menjelaskan, Kementerian Agama saat ini sedang melakukan pemetaan kembali terhadap seluruh embarkasi yang ada. Dirinya menuturkan, hal ini bertujuan untuk lebih mengefisienkan dengan memperhitungkan segala sesuatu yang berhubungan dengan embarkasi.

“Tidak cuma asrama hajinya yang dipenuhi dengan segala fasilitas, tapi juga bandara. Dan ini tentu perlu koordinasi dan konsultasi dengan lembaga dan kementerian yang ada,” jelasnya.

Sementara menanggapi permintaan Wakil Gubernur Gorontalo terkait penambahan kuota jamaah haji untuk Provinsi Gorontalo, Menteri Agama berjanji untuk mengupayakannya. Namun demikian dirinya mengingatkan, untuk penambahan kuota ini Kementerian Agama memperhitungkan dengan fasilitas dan kapasitas yang ada di Mina.

“Kita akan upayakan penambahan kuota, tetapi perlu kita sadari bahwa penambahan kuota ini berhubungan dengan peningkatan fasilitas dan kapasitas di Mina,” tandas Lukman Hakim.

Pewarta/Editor : Haris
Foto : Haris

Bagikan Berita

Facebook
Twitter
Pinterest
WhatsApp

ARSIP BERITA

KATEGORI