Libatkan 3000 Siswa SMA, Pemprov Gorontalo Gelar Nobar G30S/PKI

Tiga ribu Siswa SMA/SMK se Kota Gorontalo nonton bareng film G30S/PKI

GORONTALO – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Gorontalo menggelar nonton bareng (nobar) film Gerakan 30 September Partai Komunis Indonesia atau biasa disebut G30S/PKI. Nobar yang digelar di halaman Rumah Jabatan Gubernur, Sabtu malam, (30/9) ini selain mengundang unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkipimda) dan pimpinan SKPD, juga melibatkan sekitar 3000 siswa SMA/SMK se-Kota Gorontalo.

Gubernur Gorontalo Rusli Habibie di sela sela nobar menuturkan, pemutaran film tersebut sengaja digelar untuk mengingatkan kembali tentang sejarah kelam bangsa yang terjadi 52 tahun silam. Peristiwa pembunuhan enam jenderal dan satu perwira menengah itu menurutnya patut untuk dikenang agar menjadi pembelajaran bagi semua pihak.

“Film G30S/PKI penting untuk kita nonton agar kita belajar bahwa bangsa ini pernah mengalami masa kelam dalam mempertahankan Pancasila sebagai ideologi Negara. Terlepas dari pro kontra pemutaran film ini, namun yang pasti kita harus tetap mawas diri agar bangsa Indonesia tidak mengulangi kesalahan yang sama,” terang Rusli.

Pemutaran film G30S/PKI, lanjut kata Rusli, sengaja mengundang para siswa SMA/SMK se- Kota Gorontalo. Hal ini dimaksudkan agar mereka belajar tentang sejarah bangsanya sendiri. Terlebih para siswa dewasa ini tidak pernah lagi menyaksikan film berdurasi tiga jam lebih itu.

“Ada benang sejarah yang putus pada generasi masa kini. Dulu waktu di zaman kita, film ini setiap tahun diputar, namun sejak tahun 19 tahun lalu film ini berhenti ditayangkan. Sementara para siswa ini rata-rata lahir di atas tahun 98. Film ini memang buka satu-satunya sumber sejarah, mereka masih bisa membaca buku atau sumber lain yang lebih akurat,” imbuhnya.

Suasana nobar dimeriahkan dengan hadiah berupa enam unit sepeda dan satu unit sepeda motor. Nobar film dibagi ke dalam tiga CD. Usai CD pertama ada rehat dan diisi pengundian hadiah tiga buah sepeda. Begitu pula usai pemutaran CD kedua. Di penghujung fillm ditutup dengan pengundian hadiah utama satu unit sepeda motor.

Pewarta/editor : Ismail

Foto      : Salman

Bagikan Berita

Facebook
Twitter
Pinterest
WhatsApp

ARSIP BERITA

KATEGORI