Gorontalo – Wakil Gubernur Gorontalo Idris Rahim bersama sejumlah jajaran Pemprov Gorontalo melaksanakan Sholat Jumat di Masjid An Nur Kompleks Pasar Tua Kota Gorontalo, Jumat (16/2).
Pada kesempatan tersebut Wagub Idris Rahim mengatakan, kunjungan Pemerintah Provinsi melalui safari Ramadhan kali ini tidak lain adalah untuk mempererat tali silaturahim antara Pemerintah Provinsi Gorontalo dengan masyarakat Gorontalo khususnya bagi jamaah masjid An Nur.
“Kunjungan safari Ramadhan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Gorontalo setiap tahunnya, tidak lain untuk mempererat hubungan tali silaturahim antar Pemerintah Provinsi dengan masyarakat” kata wagub.
Lanjut Wagub Idris Rahim mengungkapkan, menyambung tali silaturahim sangatlah penting apalagi di bulan ramadhan yang penuh berkah, Allah SWT pasti akan turunkan keberkahan bulan suci Ramadhan kepada orang-orang yang selalu menyambung tali silaturahim.
“Hal tersebut telah didoakan oleh Rasulullah kepada Allah SWT, serta diaminkan oleh Malaikat Jibril dan salah satu doanya adalah Allah tidak akan menerima puasa seorang mukmin yang telah memutuskan tali silaturahim” ungkapnya.
Disela-sela safari Ramadhan tersebut, Wagub Idris Rahim memberikan sejumlah bantuan kepada pengurus Masjid An Nur berupa sarung sebanyak 20 Lembar untuk dibagikan kepada petugas masjid yang selama ini aktif dalam memakmurkan masjid, dan memberikan Alquran terjemahan bahasa Gorontalo.
Pewarta / foto : Gusti
Editor. : Asriani