Momentum HUT ke-67, Satpol PP Terus Tingkatkan Kualitas Personil

Penjagub Gorontalo Prof. Zudan Arif Fakrulloh Bertindak Sebagai Inspektur Upacara HUT Satpol PP ke 67 Tingkat Provinsi Gorontalo

 

Gorontalo – Penjabat Gubernur Gorontalo Zudan Arif Fakrulloh menjadi inspektur Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Ke-67, Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Ke-55 dan Satuan Pemadam Kebakaran ke-98 tahun 2017 tingkat Provinsi Gorontalo, yang digelar di halaman rumah jabatan Gubernur, Kamis (13/4).

Pada kesempatan itu, Zudan yang membacakan sambutan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI mengungkapkan rasa bangga dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada anggota Satuan Satpol PP, Satlinmas dan Satuan Damkar atas pengabdiannya dalam mengemban tugas-tugas dan memberikan perlindungan serta pelayanan yang tulus dalam mewujudkan rasa tertib, tentram, dan aman kepada masyarakat.

“Dengan semarak HUT Satpol PP, Satlinmas dan Satdamkar, saya atas nama Pemerintah Provinsi Gorontalo mengucapkan terimakasih telah mengemban tugas-tugas dengan baik,” kata Zudan.

Dalam usia yang semakin matang, Satpol PP, Satlinmas dan Satdamkar, diharapkan selalu terlibat dalam komunitas intelijen daerah agar informasi dapat direspon dengan cepat dan tepat. Guna mendukung pelaksanaan tugas dan fungsinya yang lebih baik, peningkatan kualitas anggota Satpol PP merupakan satu tuntutan yang harus segera dipenuhi. Terkait hal tersebut, Kementerian Dalam Negeri tahun ini telah memutuskan untuk mengembangkan pusat pendidikan dan pelatihan Satpol PP yang dipusatkan di Rokan Hilir, Riau.

Zudan menegaskan, peluang untuk mengikuti pendidikan dan pelatihan itu harus dimanfaatkan dengan baik oleh Satpol PP Provinsi Gorontalo. Dirinya berharap, seluruh personil Satpol PP Provinsi dan Kabupaten/Kota se Provinsi Gorontalo dapat mengikuti pelatihan dan pendidikan tersebut, dalam rangka peningkatan kualitas dan kemampuan dalam menjalankan tugas dan fungsinya untuk memberikan perlindungan dan pelayanan kepada masyarakat.

“Saya harapkan seluruh anggota Satpol PP Provinsi Gorontalo dapat mengikuti pelatihan dan pendidikan ini. Mengingat pendidikan ini bertujuan agar kualitas anggota Satpol PP dapat lebih terukur dan terarah,” tandasnya. (Ecin – Tim Redaksi Humas)

Bagikan Berita

Facebook
Twitter
Pinterest
WhatsApp

ARSIP BERITA

KATEGORI