Gubernur Canangkan Gerakan Peduli Obat dan Pangan Aman

Gorontalo – Gubernur Gorontalo Prof Zudan Arif Fakrulloh mencanangkan Gerakan Nasional Peduli Obat dan Pangan Aman (GNPOPA) tingkat Provinsi Gorontalo, dalam rangka HUT Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) ke-16.

Dalam kesempatan itu Gubernur berharap kepada masyarakat Gorontalo, untuk ada peran aktif dalam hal pengawasan obat dan makanan, sebab BPOM tidak dapat bekerja sendirian, harus dibarengi kesadaran dari masyarakat untuk melaporkan bila menemukan bahan makanan yang sudah  kadaluarsa.

“Tugas BPOM sebagaimana amanat negara yaitu melindungi masyarakat dari produk makanan atau obat-obatan yang sudah kadaluarsa,”kata Prof Zudan, Minggu (26/2).

Ia meminta kepada masyarakat untuk berhati-hati dalam tiga hal dan sesegara mungkin melaporkan kepada BPOM bila menemukan obat atau kosmetik yang diragukan keasliannya.

“Kalau ragu silahkan melapor ke BPOM untuk diuji bahan makanan atau obat tersebut, pihak BPOM akan cepat bertindak dan segera merespon keluhan dari masyarakat,”ujarnya.

Pihaknya juga berharap agar seluruh dinas terkait, seperti kesehatan dan pertanian, termasuk kepolisian, Majelis Ulama Indonesian (MUI) Gorontalo, untuk bersama membangun berkoordinasi dengan BPOM, untuk mengawasi langsung peredaran obat dan bahan makanan.

“Pastikan obat dan bahan pangan yang beredar dan dikonsumsi masyarakat, tidak kadaluarsa serta produksinya jelas, dan ini butuh kepedulian semua pihak,”tegasnya. (Farid – Tim Redaksi Humas / Foto : Salman)

Bagikan Berita

Facebook
Twitter
Pinterest
WhatsApp

ARSIP BERITA

KATEGORI