Zudan : KKN Kebangsaan Memberi Rasa dan Warna Baru Untuk Masyarakat

Gorontalo – Penjabat Gubernur Gorontalo Zudan Arif Fakrulloh, membuka secara langsung pemantapan KKS Kebangsaan dan FGD LPPM se Indonesia yang berlangsung di Ballroom TC Damhil UNG, Kamis (16/2).

Dalam arahannya, Zudan mengungkapkan bahwa pemerintah sangat terhormat dengan kedatangan para mahasiswa KKN Kebangsaan, di Provinsi Gorontalo. Menurutnya, ini bisa memberi warna dan rasa yang baru untuk masyarakat.

“Ada 300 mahasiswa yang datang kesini khususnya ke Bone Bolango, saya harap semua akan membawa warna dan rasa yang baru yang bisa membuat masyarakat bahagia, dan akan membawa kenangan manis setelah kembali kedaerahnya. Karena saya percaya sesuatu yang dialam pikir itu cepat terhapus, jadi mari kita rasakan segala sesuatunya dari alam qalbu karena rasa itu akan lebih awet,” kata Zudan.

Pengetahuan alam qalbu inilah yang menurut Zudan, perlu terus dipelajari oleh para mahasiswq KKN Kebangsaan ini. Semua harus turun dengan penuh perasaan apalagi ini berhubungan dengan upaya merajut kebangsaan.

“Nanti setelah perasaan ini dikuasai, baru turun dengan berfikir tentang hal yang akan diteliti. Jadi jalankan  sekaligus tiga aspek pembelajaran, baik itu aspek afektif, kognitif, maupun psikomotorik,” sambung Zudan.

Zudan juga menambahkan Pemerintah Provinsi dan Kabupaten Bonbol nantinya akan memback up full kegiatan KKN Kebangsaan ini.

“Yang pasti kami Pemerintah akan full back up pada acara ini. Jadi kami harapkan semua mahasiswa yang mengikuti KKN ini harus bisa turun untuk investasi jangka panjang, dalam hal ini harus bisa mengenal betul nilai-nilai luhur Filosofi Gorontalo yang unik dan luar biasa,”tutupnya. (Ecin-Tim Redaksi Humas / Foto : Salman).

Bagikan Berita

Facebook
Twitter
Pinterest
WhatsApp

ARSIP BERITA

KATEGORI