Sekda Tinjau TPS Dihari Pencoblosan

Kembali  Sekretaris Daerah Prof. Winarni Monoarfa bersama unsur Forkompimda dan  sejumlah SKPD terkait melakukan pemantauan ke TPS-TPS dalam rangka pilkada pemilihan Gubernur dan wakil gubernur.  Hari kedua pemantauan yang merupakan hari pencoblosan, Rabu (15/2), rute TPS yang ditinjau berada di Kabupaten Bone Bolango, Kota Gorontalo,  Kabupaten Gorontalo,  dan Gorontalo Utara.

Di kabupaten Bone Bolango, Sekda dan rombongan  meninjau di  TPS 1 Desa Tingkohubu, TPS 2 Desa Tingkohubu Timur, Tps 1 kel. Tumbihe, Kec Kabila. Untuk area kota, peninjauan dilakukan di TPS 5 kompleks  lembaga pemasyarakatan. Di Kabupaten Gorontalo, peninjauan dilakukan di  TPS 2 Kel.Pentadio timur, TPS 3 isimu raya, TPS 2 Desa Datahu kec. Tibawa, Tps 2 Desa Kaliyoso . Rute terakhir peninjauan berada di Gorontalo Utara yaitu di TPS 2 Desa Mootinelo  dan TPS 1 Desa Alata Karya kec. Kwandang

Di sela-sela peninjauan tersebut, Sekda  mengatakan ,bersyukur bahwa semua petugas-petugas  sudah siap baik dr polda, linmas, sudah sesuai SOP dan juknis yang ditetapkan oleh KPU. “Terlihat juga partisipasi masyarakat, semoga kita di atas target  nasional, mudah-mudahan bisa di atas 70 persen.

Masyarakat sangat gembira. Kegembiraan itu tergambar dari tampilan TPS-TPS mereka, suasana, ada yang kreatif dalam menghias TPS2 nya, juga kita lihat menggunakan pakaian adat, seragam. Ini artinya kegembiraan yang luar biasa dari masyarakat untuk ikut berpartisipasi, karena  kunci kesuksesan seperti pesta demokrasi ini adalah sejauh mana partisipasi masyarakat untuk menggunakan hak suaranya, untuk memilih pilihannya ” ucap Sekda.

Terkait tentang penerima  bintang demokrasi yang akan diberikan kepada TPS yang memenuhi persyaratan, sekda menilai, ada beberapa TPS yang bisa dimasukkan dalam kriteria penerima bintang demokrasi, namun yang menjadi ukuran utama adalah sejauh mana tingkat partisipasi, selain dari dekorasi TPS dan juga menjaga keamanan, pungkas Sekda. (Ani – Tim Redaksi Humas)

 

Bagikan Berita

Facebook
Twitter
Pinterest
WhatsApp

ARSIP BERITA

KATEGORI