Gorontalo -Sekertaris daerah Provinsi Gorontalo Winarni Monoarfa, membuka pelaksanaan bimtek untuk Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP) di lingkungan Inspektorat Provinsi dan Kabupaten / Kota, yang berlangsung di kantor BPKP Provinsi Gorontalo, Rabu (14/12).
Pelaksanaan bimtek ini menurut Winarni, merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan profesionalisme Apip.
“Untuk itu saya menyambut baik kegiatan bimtek ini, sebagai bagian dari pengawalan penyelenggaraan pemerintah yang baik,bersih,transparan dan akuntabel,” ungkap Sekdaprov.
Lebih lanjut Winarni mengatakan bahwa pengawasan yang berdaya guna ini dapat diwujudkan apabila dilakukan oleh APIP yang mandiri dan profesional.
“Untuk itu APIP perlu diberikan pengetahuan dan kemampuan yang memadai agar dapat melaksanakan tugasnya, dan sesuai dengan pelaksanaan audit yang telah di atur dalam ketentuan perundang-undangan,” Tegasnya.