Pemprov Berterimakasih Kepada Masyarakat Gorontalo, Tidak Terpengaruh Situasi Demo di Jakarta

Gorontalo – Atas nama Pemerintah Provinsi Gorontalo, Plt Gubernur Gorontalo Zudan Arif menyampaikan apresiasi yang begitu besar kepada masyarakat Provinsi Gorontalo, yang tidak terpengaruh dengan aksi 4 November, di Jakarta minggu lalu.

“Saya atas nama Pemerintah Provinsi Gorontalo, mengucapkan terimakasih kepada seluruh Masyarakat Gorontalo, tokoh masyarakat, TNI/POLRI, Parpol, Ormas, Mahasiswa, karena bisa menjaga suasana yang kondusif didaerah kita, tetap aman, sejuk, damai tidak terpengaruh dengan apa yang terjadi di ibu kota, terimakasih telah bahu membahu menjaga ketentraman di Gorontalo, mudah mudahan ini bisa dijaga terus sesuai dengan simbol untuk Gorontalo yaitu serambi madinah, jadi mari kita jaga terus kondisi yang kondusif ini sampai tercermin nanti pada proses Pilkada,” kata Zudan Arif di depan media, Selasa (8/11) bertempat di Rumah jabatan Gubernur.

Zudan juga berpesan dan berharap kepada seluruh pasangan calon dan tim sukses untuk melakukan kampanye dengan santun dan ahlak mulia, yang didorong adalah program-programnya jangan saling menjelekkan.

“Mari kita tetap bangun Gorontalo dengan ahlak yang mulia, kampanye adalah menjual program untuk menarik simpati masyarakat, jadi jangan saling menjelek-jelekan, sekali lagi mari berpilkada dengan ahlak mulia,” pungkasnya.

Bagikan Berita

Facebook
Twitter
Pinterest
WhatsApp

ARSIP BERITA

KATEGORI