RHNews.com – Sebagai komitmen dari pemerintahan NKRI (Nyata Karya Rusli-Idris) dalam meningkatkan ekonomi kerakyatan, Gubernur Gorontalo Rusli Habibie tak henti-hentinya memberikan bantuan bagi rakyatnya. Hal ini dibuktikan dengan menyerahkan 22 motor bagi pedagang ikan keliling, Minggu (23/8).
“ini masih dalam program kami, dan alhamdulillah seperti dua tahun lalu dapat bantuan motor seperti ini, Alhamdulilah hari dari 5 Kabupaten dan satu Kota ada 22 motor” tutur Rusli.
Batuan sepeda motor ini diharapkan Rusli dapat memperluas jangkauan jualan ikan serta dapat menjaga mutu dan kualitas ikan yang dijual, selain itu, ia juga berharap dengan bantuan ini dapat membuat pedagang ikan keliling dapat meningkatkan kesejahteraan pedagang.
“saya himbau kepada para pedagang ikan harus bisa meningkatkan kesejahteraan mereka, harus bisa meningkatkan usahanya mereka, jangan dapat bantuan mala terpuruk karena tidak bisa memanage” ujarnya.
Sementara itu, kepala dinas perikanan dan kelautan Sutrisno mengatakan bahwa untuk pemberian motor bagi pedagang tahun diprogramkan 22 motor tahun terus akan tetap diprogramkan dengan jumlah yang lebih banyak lagi.
Lebih lanjut Sutrisno menambahkan, untuk tahun depan seluruh desa nelayan akan diprogramkan pemerintah provinsi untuk mendapatkan bantuan mulai dari hulunya yaitu nelayannya, kemudian ibu-ibu pengolahnya sampai kepada hilirnya yaitu pedaganngya akan mendapatkan bantuan berupa fiber atau motor tempel, dan cool box.